Daily Archives: April 7, 2024

Kabag Ops Polres Singkawang Pimpin Giat Pengamanan Ops Ketupat Kapuas 2024 Pada Malam Minggu

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Singkawang, Kompol Eko Andi Suttejo, S.H., M.H. memimpin kegiatan pengamanan Operasi Ketupat Kapuas 2024 pada malam Minggu di Wilayah Kota Singkawang, Sabtu Malam (6/4/2024)

Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya Polres Singkawang untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama libur panjang Idul Fitri di wilayah tersebut, Sebelum Pelaksanaan Tugas Kabag Ops memberikan Arahan kepada Personel yang terlibat Pengamanan.

Dalam pengamanan malam Minggu, Kabag Ops Polres Singkawang menekankan pentingnya koordinasi antara polisi, Instansi Terkait dan masyarakat dalam memantau dan melaporkan segala aktivitas yang mencurigakan, Hal ini dilakukan untuk mencegah potensi terjadinya gangguan keamanan yang dapat mengganggu perayaan Idul Fitri Tahun 2024.

Kapolres Singkawang Melalui Kabag Ops Polres Singkawang, Selama pelaksanaan Operasi Ketupat, Polres Singkawang Mengutamakan Upaya Preemtif dan Preventif guna mencegah gangguan Keamanan, Dan Untuk mendapatkan hasil yang maksimal tentunya Polisi tidak bisa bekerja sendiri, Diperlukan kerjasama yang baik bersama TNI, Instansi terkait, dan Masyarakat setempat yang aktif dalam memberikan informasi terkait potensi kerawanan.

Meskipun demikian, Kabag Ops Polres Singkawang menegaskan bahwa upaya pengamanan akan terus ditingkatkan hingga berakhirnya masa libur Lebaran, Hal ini dilakukan demi memastikan bahwa masyarakat dapat merayakan Idul Fitri Tahun 2024 dengan aman dan tenteram tanpa adanya gangguan dari pihak yang tidak bertanggung jawab, Tuturnya

Diharapkan dengan adanya kerjasama semua Pihak Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Kapuas Tahun 2024, di wilayah kota Singkawang dapat berjalan dengan lancar dan sukses dalam menjaga keamanan serta ketertiban selama libur panjang Idul Fitri tahun 2024.

Penulis Humas Polres Singkawang

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

CEGAH TERJADINYA KEMACETAN LALU LINTAS, PERSONIL POLRES SINGKAWANG DAN POLSEK JAJARAN LAKSANAKAN PLOTING POINT

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Personel Gabungan Polres Singkawang dan Polsek Jajaran Melaksanakan Ploting Point Sabtu Malam, Sabtu (6/4/2024)

Kegiatan Ploting Point Sabtu malam tersebut dipimpin oleh Akp R H Anwar Kanit Samapta Polsek Singkawang Barat Polres Singkawang selaku Perwira Pengendali ( Padal ).

Sebelum melaksanakan kegiatan, personel yang terlibat dalam Sprint tersebut melaksanakan Apel persiapan dimako Polres Singkawang, guna menerima arahan terkait cara bertindak personel yang bertugas dilapangan oleh Padal.

Kegiatan ini dilakukan adalah untuk melayani dan melindungi masyarakat demi terciptanya Kamseltibcarlantas yaitu keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran serta keselamatan warga masyarakat dalam beralu lintas dan mencegah terjadinya tindak kriminalitas.

Petugas melakukan pengaturan lalu lintas, sambil memantau aktifitas masyarakat di titik – titik persimpangan yang di anggap rawan terjadinya Laka lantas maupun kriminalitas, Dengan hadirnya Polri di tengah masyarakat tersebut merupakan salah satu upaya Preventif yang mana dapat mencegah niat untuk melakukan kejahatan.

Kapolres Singkawang Akbp Fatchur Rochman, S.I.K., M.I.K., melalui Kasihumas Polres Singkawang Akp M. Mauluddin menjelaskan “Kegiatan Ploting Point Malam Minggu sudah menjadi agenda rutin bagi Polres Singkawang dan Polsek Jajaran, yang mana Setiap hari Sabtu Malam atau Malam Minggu melaksanakan Ploting Point, tutupnya.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kunjungan Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Singkawang Ke Pos Pelayanan SGM

Singkawang, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Polsek Singkawang Barat, hari Sabtu, tanggal 6 April 2024 sekira Pukul 12.45 sd 13.00 Wib bertempat di Pos Pelayanan Singkawang Grand Mall telah di laksanakan kunjungan Kapolres Singkawang, Akbp Fatchur Rochman, S.I.K., M.I.K., dan Ketua Bhayangkari Cabang Singkawang, Ny. Sari Fatchur beserta pengurus bhayangkari cabang Singkawang.

Dalam kunjungannya, Kapolres Singkawang melakukan pengecekan langsung terhadap kelengkapan dan memberikan arahan kepada personil yang bertugas.

Beliau juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan petugas di pos pelayanan Lebaran. Kapolres memberikan apresiasi kepada petugas yang bertugas dengan baik serta mengingatkan pentingnya tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan.

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Dengan kunjungan ini, diharapkan masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman, nyaman, dan tenteram di tengah suasana kebersamaan yang penuh berkah.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Polda Kalbar Berupaya maximal Untuk Memberikan Rasa Aman Dan Nyaman Kepada Masyarakat Menjelang Perayaan Idul Fitri 1445 H

Pontianak, Polda Kalbar – Memasuki H-3 Perayaan Idul Fitri 1445 H / 2024, Polda Kalbar melalui Satgas Ops Ketupat Kapuas 2024 terus meningkatkan kegiatan dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, kususnya kepada yang sedang dalam perjalanan untuk melaksanakan mudik ke kampung halaman.

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto, S.IK., M.H., melalui Kabidhumas Polda Kalbar Kombespol Raden Petit Wijaya, S.IK.,M.M., menjelaskan kepada media bahwa Polda Kalbar telah melakukan upaya semaksimal mungkin memberikan pelayanan kepada Masyarakat dalam rangka pengamanan Perayaan Idul Fitri 1445 H. (Minggu, 7/4/2024)

“Kami telah berusaha semaksimal mungkin memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman dalam menyambut Perayaan Idul Fitri 1445 H.”

“Total terdapat sebanyak 63 Pos yang tersebar di seluruh wilayah Kalimantan Barat pada jalur-jalur mudik, yang terdiri dari 37 Pos Pelayanan, 18 Pos Pengamanan, dan 8 Pos Terpadu.”

“Selain dalam rangka pengamanan perayaan Idul Fitri 1445 H, pos-pos tersebut dapat dimanfaatkan untuk beristirahat bagi Masyarakat yang merasa kelelahan ketika melaksanakan Mudik.” Ungkap Kabid Humas.

Dari hasil evaluasi selama 3 hari berlangsungnya Operasi Ketupat Kapuas 2024, terjadi peningkatan kecelakaan lalu lintas dan kriminalitas 3 C (Pencurian dengan pemberatan, Pencurian dengan kekerasan dan Pencurian kendaraan bermotor) di wilayah Kalimantan Barat.

Selanjutnya Kabid Humas juga menghimbau kepada Masyarakat yang melaksanakan mudik untuk tidak memaksakan diri melanjutkan perjalanan apabila merasa kelelahan atau mengantuk saat membawa kendaraan karena hal tersebut dapat menjadi salah satu faktor penyebab kecelakaan lalu lintas.

“Saya Himbau kepada Masyarakat, khususnya yang melaksanakan kegiatan mudik agar tidak memaksakan melanjutkan perjalanan apabila sudah merasa kelelahan, ngantuk, karena hal tersebut dapat berpotensi menjadi penyebab terjadinya kecelakaan lalu-lintas.”

“Silahkan beristirahat di Pos-pos yang telah kami persiapkan, jangan merasa sungkan, atau berhenti diarea yang aman untuk sejenak beristirahat dan silahkan melanjutkan kembali perjalanan apabila sudah merasa lelah dan ngantuknya hilang. Lebih baik kehilangan sedikit waktu agar tiba sampai tujuan dengan selamat” Pungkas Kabid Humas.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolres Kubu Raya Dampingi PJ Bupati dan Unsur Forkopimda Tinjau Kesiapsiagaan Pos Operasi Ketupat Kapuas 2024

TBNEWSPOLRESKUBURAYA.COM, KUBU RAYA – Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo bersama Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman dan unsur Forkopimda meninjau langsung kesiapsiagaan petugas Pos Operasi Ketupat Kapuas 2024 untuk menyambut arus mudik serta arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 di wilayah hukum Polres Kubu Raya.

Peninjauan kesiapsiagaan tersebut meliputi Pos Pelayanan yang berlokasi di Pelabuhan Rasau jaya dan simpang empat Desa Kapur, serta Pos Terpadu Bandara Internasional Supadio.

Pos pelayanan Pelabuhan Rasau Jaya menjadi awal kunjungan Kapolres bersama PJ Bupati Kubu Raya, dimana Pelabuhan Rasau Jaya merupakan gerbang pemudik lebaran idul fitri menuju 4 Kecamatan ( Batu Ampar, Teluk Pakedai, Terentang dan Kubu) perairan di Kabupaten Kubu Raya.

Inspeksi mendadak (Sidak) pun dilakukan dengan meninjau secara langsung kesiapan transportasi perairan dalam intensitas angkutan penumpang yang tidak melebihi kapasitas demi keselamatan penumpang sampai tujuan.

Saat peninjuanya ,PJ Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman bersama Kapolres Kubu Raya, ia meminta kepada nahkoda kapal untuk mengutamakan keselamatan penumpang dengan menyesuaikan kapasitas angkutan kapal transportasi dan tidak melakukan overload .

” Jangan sampai terjadinya overload untuk mendapatkan keuntungan lebih, kita ingin nahkoda kapal mengutamakan keselamatan penumpang dan barang menjadi prioritas utama sampai tujuan, dan wajib mengikuti aturan, kalau tidak akan saya cabut ijinnya,”kata Kamaruzaman setelah mengecek manifest penumpang di pelabuhan Rasau Jaya. Sabtu (6/4/24) Pukul 08.30 Wib.

Ditempat yang sama, Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo, setelah melakukan pemeriksaan penumpang di dalam kapal transportasi perairan sembari melakukan himbauan, mengatakan kepada penumpang yang hendak melakukan mudik, untuk mengutamakan keselamatan diri dan barang bawaannya, sehingga dapat merayakan lebaran idul fitri 1445 H bersama keluarga.

” Kami ingin masyarakat yang melakukan mudik dengan menggunakan transportasi air ini bisa berjalan lancar dan aman hingga tujuannya dan dapat berkumpul bersama keluarga untuk merayakan lebaran idul fitri, jangan sampai adanya ketidaksesuaian antara manifes dan volume penumpang di dalam pelayaran kapal transportasi, sehingga dapat mengakibatkan kecelakaan pelayaran,”terangnya kepada awak media berasam PJ Bupati Kubu Raya yang didampingi Kadishub Kubu Raya, Drs. Odang Prasetyo, Wakapolres Kubu Raya, Kompol Hilman Malaini dan Kapolsek Rasau Jaya Iptu Muhammad Saleh.

Kapolres Kubu Raya menekankan, agar setiap Nahkoda Kapal untuk mengikuti aturan, sesuai warning yang dikatakan PJ Bupati Kubu Raya, Sayri Kamaruzaman, agar kapasitas penumpang dan barang sesuai dengan manifest, sehingga tidak terjadinya penumpukan dan mengakibatkan overload yang dapat mengakibatkan kecelakaan pelayaran.

” Alhamdulillah, satu kapal KM Semangat Bahagia tujuan Batu Ampar yang kami nilai layak sudah berlayar, kami mendoakan semoga dalam pelayaranya selamat sampai tujuan dan berkumpul bersama keluarga di dalam kebahagiaan idul fitri 1445 Hijriah,”ujarnya.

Penulis : Humas_cpt_ltr
Editor : Aiptu Ade

Call Centre NAMPONG KELOH Polres Kubu Raya :
Instagram @polreskuburaya/@kapolreskuburaya
Email polreskuburaya@gmail.com
WhatsApp 08115684456

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolres Singkawang Bersama Pengurus Bhayangkari laksanakan kegiatan Anjangsana dan Bhakti Sosial

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Kapolres Singkawang AKBP Fatchur Rochman, S.I.K., M.I.K. beserta Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Singkawang beserta pengurus, menyelenggarakan serangkaian kegiatan Anjangsana dan Bhakti Sosial dalam rangka memperingati HUT ke-74 Yayasan Kemala Bhayangkari, Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap Sesama sekaligus untuk mempererat hubungan Silaturahmi, Sabtu (6/4/2024).

Dalam acara Anjangsana tersebut, Kapolres bersama pengurus Bhayangkari mendatangi beberapa keluarga yang membutuhkan di sekitar wilayah hukum Polres Singkawang, diantaranya Panti Asuhan Yasti, Panti Asuhan Al-Amin, Warakauri, Anak Disabilitas dan Anjangsana kepada personel polres Singkawang yang sakit, dengan memberikan Bingkisan.

Dalam Kesempatan tersebut Kapolres Singkawang bersama Ibu dan Pengurus Bhayangkari selain memberikan bantuan sosial, juga berinteraksi langsung dengan penerima bantuan, Selain itu juga memberikan semangat dan kehangatan.

Kegiatan tersebut mendapat sambutan hangat dari Penerima bantuan, yang merasa terbantu dengan adanya bantuan dari kepolisian dan Bhayangkari, Hal ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Singkawang

Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan sebagai wujud nyata dari peran polisi dan Bhayangkari dalam membangun kemanusiaan dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat,

Penulis Humas Polres Singkawang

*

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.