Patroli dan Monitoring oleh Polsek Singkawang Barat pada Kegiatan Donor Darah Tzu Chi

SINGKAWANG, Polda Kalbar-Polres Singkawang, Bertempat di kantor Yayasan Buddha Tzu Chi, jalan Yos Soedarso Kecamatan Singkawang Barat, Personel Polsek Singkawang Barat dipimpin oleh Kanit SPKT Ipda Lugiman melaksanakan giat Patroli sekaligus monitoring dalam kegiatan donor darah rutin triwulanan yang diselenggarakan oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Kantor Penghubung Singkawang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Singkawang pada Sabtu, (15/6/2024).

Adapun Kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan rutin Yayasan Buddha Tzu Chi untuk membantu memenuhi kebutuhan darah di wilayah Kota Singkawang dan sekitarnya dan PMI Kota Singkawang juga turut mendukung dengan menyediakan peralatan medis dan tenaga kesehatan profesional untuk memastikan proses donor darah berjalan dengan baik dan higienis.

Sebagai langkah untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara, Polsek Singkawang Barat menurunkan personilnya untuk melakukan monitoring dan pengamanan. Ipda Lugiman memimpin dua personel anggota Polsek Singkawang Barat untuk melakukan koordinasi dengan panitia, penjagaan, patroli, himbauan, dan pengaturan lalu lintas di sekitar area kegiatan.

Dengan adanya Kehadiran anggota Polri pada kegiatan ini sangat penting dan memberikan banyak manfaat, bukan hanya membantu menjaga ketertiban dan keamanan selama kegiatan berlangsung, tetapi juga memastikan bahwa semua prosedur keselamatan dipatuhi. Ini termasuk memastikan tidak adanya kerumunan yang berlebihan dan mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di sekitar lokasi acara. Diharapkan giat patroli oleh Polsek Singkawang Barat ini masyarakat yang berpartisipasi dalam kegiatan donor darah akan merasa lebih aman dan nyaman.(CS)

Penulis : Humas Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Navigasi pos

Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.