Daily Archives: Juni 5, 2024

ANGGOTA POLSEK SINGKAWANG TENGAH BRIPKA ABDUL KADIR, S.H. HADIRI PEMBUKAAN PENTAS SENI DI SDN 7 SINGKAWANG

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Polsek Singkawang Tengah, Rabu, 5 Juni 2024, pukul 07.30 WIB, di SDN 07 Singkawang, Jl. Pendidikan Kelurahan Roban, Kecamatan Singkawang Tengah, Kota Singkawang, dilaksanakan acara Pembukaan Pentas Seni dengan tema “Harmoni dalam Keberagaman Budaya Indonesia.” Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan masyarakat setempat, menandakan pentingnya kegiatan ini dalam mempromosikan keberagaman budaya.

Kapolsek Skw Tengah Melalui Bripka Abdul Kadir S.H. Menuturkan Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Abdul Hadi, S.Pd., M.Si., Camat Singkawang Tengah Heru Susanto, Babinsa Roban Serda Hariadi, Kepala Sekolah SDN 07 Singkawang Ni Wayan Wiwiek Apriani, S.Pd., Lurah Roban M. Isa Ansori, serta sekitar 100 orang tua wali dan 200 tamu undangan. Kehadiran mereka menambah semarak dan menunjukkan dukungan penuh terhadap upaya pelestarian budaya.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SDN 07 Singkawang, Ni Wayan Wiwiek Apriani, S.Pd., mengungkapkan bahwa pentas seni ini telah direncanakan sejak Januari 2024. Ia menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah bekerja keras sehingga acara ini dapat terlaksana dengan baik. Ni Wayan berharap melalui pentas seni ini, siswa-siswi dapat lebih mengenal dan mencintai budaya Indonesia.

Kepala Dinas Pendidikan Abdul Hadi, S.Pd., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan pentingnya memotivasi anak-anak untuk berkarya. Menurutnya, pemerintah dan Dirjen PMM harus terus mendorong anak-anak untuk membuat film atau video pendek sebagai bagian dari ekspresi kreatif mereka. Abdul Hadi juga menekankan pentingnya peran orang tua dalam mendampingi anak-anak dalam berkarya.

Babinsa Roban, Serda Hariadi, juga menyampaikan dukungannya terhadap pentas seni ini. Ia melihat kegiatan ini sebagai sarana efektif untuk memperkuat semangat kebhinekaan dan cinta tanah air di kalangan siswa. Hariadi berharap kegiatan semacam ini terus berlanjut dan melibatkan lebih banyak pihak.

Lurah Roban, M. Isa Ansori, turut memberikan sambutan. Ia menyoroti pentingnya pengenalan budaya sejak dini bagi siswa-siswi. Isa Ansori mengapresiasi SDN 07 Singkawang yang telah berinisiatif mengadakan pentas seni ini, yang diharapkan dapat menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di Singkawang.

Melalui pentas seni ini, siswa SDN 07 Singkawang tidak hanya menampilkan tarian dan lagu dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga memperkenalkan pakaian adat, makanan khas, dan tradisi budaya lainnya. Hal ini sejalan dengan upaya penguatan profil pelajar Pancasila, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap keragaman budaya di Indonesia.

Acara ini ditutup dengan berbagai penampilan yang memukau dari siswa-siswi SDN 07 Singkawang. Para tamu undangan tampak antusias dan memberikan tepuk tangan meriah sebagai apresiasi atas penampilan para siswa. Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi agenda rutin yang mendukung pelestarian budaya Indonesia.

Penulis: Humas Polsek Singkawang Tengah 78.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Polsek Singkawang Selatan Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Polsek Singkawang Selatan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Hari ini, Polsek Singkawang Selatan memberikan layanan berupa pelaporan kehilangan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan prosedur yang mudah dan cepat, Rabu (5/6/2024).

Kapolsek Singkawang Selatan melalui Ka Spk Aiptu Asep, menjelaskan bahwa layanan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Singkawang Selatan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan membantu mereka dalam mengatasi masalah administratif. “Kami memahami betapa pentingnya KTP bagi warga, terutama untuk keperluan administrasi sehari-hari. Oleh karena itu, kami berupaya dengan cepat dan mudah dalam pembuatan pelaporan kehilangan KTP, ujarnya.

Laporan kehilangan yang telah di buat dapat langsung digunakan untuk mengurus KTP baru di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). “Dengan adanya surat laporan kehilangan dari Polsek, masyarakat dapat langsung melanjutkan proses pengurusan KTP baru tambah Aiptu Asep.

Masyarakat diimbau untuk segera melapor ke Polsek Singkawang Selatan apabila mengalami kehilangan barang atau dokumen. Dengan kerjasama yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan penanganan laporan kehilangan dapat dengan cepat dan mudah, masyarakat dapat mengurus dokumen yang hilang dengan segera.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

PATROLI PERINTIS PRESISI SAT SAMAPTA POLRES SINGKAWANG ANTISIPASI GANGGUAN KAMTIBMAS DI KOTA SINGKAWANG

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Dalam upaya meningkatkan Kamtibmas di Kota Singkawang, Samapta Polres Singkawang melalui Patroli Perintis Presisi telah melaksanakan patroli. Kegiatan ini dilakukan secara rutin untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu kenyamanan warga, Rabu (5/6/2024)

Dalam pelaksanaannya, Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Singkawang ini menyisir sejumlah titik rawan di kota Singkawang, termasuk kawasan permukiman, pusat perbelanjaan, Kantor, perbankan, Spbu dan tempat-tempat umum lainnya. Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada aktivitas yang mencurigakan dan potensi tindak kejahatan yang dapat meresahkan masyarakat.

Kapolres Singkawang melalui Kasihumas Polres Singkawang Akp M. Mauluddin mengatakan, “Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif yang di laksanakan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas di Kota Singkawang. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan segera kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.”

Selain melakukan patroli, personil juga melakukan dialog dengan warga untuk mendengarkan keluhan dan saran terkait kamtibmas di lingkungan mereka. Hal ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta meningkatkan partisipasi warga dalam menjaga keamanan lingkungan.

Polres Singkawang berkomitmen untuk terus melaksanakan patroli ini secara berkala dan meningkatkan upaya-upaya preventif lainnya guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Singkawang. Dengan dilaksanakannya patroli ini, diharapkan keamanan dan kenyamanan di kota Singkawang dapat terus dijaga dengan baik.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolri Diberi Gelar Adat-Pusaka oleh Dewan Adat dan Kerajaan di Sulawesi Selatan

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dianugerahi gelar Raja atau Karaeng dan Pusaka Supakala dari Dewan Adat dan Kerajaan di Sulawesi Selatan (Sulsel). Penghargaan diberikan berbarengan dengan kegiatan pembukaan Rakernis Baharkam Polri, di Ballroom Hotel Four Points by Sheraton Makassar, Sulsel, Rabu (5/6/2024).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, penghargaan pertama yang diberikan kepada Kapolri yakni gelar I Mannaungi Daeng Parani dari dewan adat Kerajaan Gowa. Gelar ini mempunyai arti pemimpin yang senantiasa mengayomi dan melindungi masyarakat serta pemberani dalam melaksanakan tugas.

“Gelar untuk Kapolri ini sebagai tanda pengakuan menjadi keluarga besar Kerajaan Gowa dan Masyarakat Adat Gowa. Hal ini tertuang dalam sertifikat ditetapkan di Sungguminasa pada tanggal 5 Juni 2024 oleh Raja Gowa ke-38,” kata Trunoyudo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (5/6/2024).

Penghargaan kedua datang dari Dewan Adat Saoraja Kabupaten Bone. Berdasarkan surat keputusan nomor 1.024/l.a Bone menganugerahkan gelar nama Bugis yaitu La Pateddungi Daeng Pasampo kepada Kapolri, yang artinya seorang pemimpin yang arif dan melindungi Bangsa dan Negara.

“Hal ini tertuang dalam sertifikat ditetapkan di Watampone pada tanggal 5 Juni 2024 oleh Ketua Adat Saoraja Kabupaten Bone,” ujarnya.

Selain itu, Kapolri juga diberikan pin emas, sertifikat dan pusaka Luwu yang berjenis sapukala dengan nama La Sumange’ Getteng yang artinya semangat yang tegas, konsisten, tidak ragu dan bimbang dalam menegakkan keadilan dan kebenaran.

Pemberian pusaka ini diiringi doa untuk Kapolri semoga dipanjangkan umurnya dan diberikan kelimpahan berkah kesehatan dan kesejahteraan agar bsia menjadi suri tauladan bangsa.

“Hal ini tertuang dalam sertifikat yang ditetapkan di Palopo 5 Juni 2024 oleh Datu Luwu ke-40 Yang Mulia H La Maradang Mackulau, S.H., M.kn Opu To bau,” katanya.

Trunoyudo menuturkan, pemberian gelar dan pusaka kepada Kapolri adalah wujud kecintaan masyarakat terhadap institusi Polri. Hal ini juga menjadi penyemangat institusi Polri agar tetap bekerja melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat.

Prosesi penyerahan gelar ditandai dengan pembacaan narasi oleh MC, pembacaan SK penganugerahan gelar kebangsawanan, serta pemberian gelar kebangsawanan dan simbolik kerajaan kepada Kapolri. Acara ini ditutup dengan foto bersama dan penyerahan penghargaan dari Kapolri kepada kepala daerah, diikuti dengan foto bersama penerima penghargaan.

Acara ini dihadiri oleh para pejabat utama Mabes Polri, Kapolda dari berbagai daerah, Forkopimda Provinsi Sulsel, rektor universitas se-Sulsel, serta tokoh adat dan masyarakat yang turut menyaksikan momen bersejarah ini.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Bag Psikologi Biro SDM Polda Kalbar Laksanakan Psikoedukasi Kesehatan Mental di Lingkungan Polri Serta Psikoedukasi Bullying di Lingkungan Sekolah

PONTIANAK, POLDA KALBAR – Bag Psikologi Biro SDM Polda Kalbar melaksanakan giat Psikoedukasi tentang Kesehatan Mental pada personil Polri dan PNS Polri Polda Kalbar, dan Psikoedukasi tentang Bullying pada pelajar SMK Citra Borneo Sui Ambawang dan pelajar SMA Kemala Bhayangkari 1.

Kegiatan Psikoedukasi tersebut dipimpin oleh Kabag Psikologi Biro SDM Polda Kalbar AKBP Abdur Rosid, S.H., M.H., serta staf Bag Psikologi lainnya.

“Psikoedukasi kesehatan mental pada anggota Polri dan PNS Polri bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis mereka, memperkuat kemampuan mereka dalam menangani tekanan pekerjaan, dan meningkatkan kualitas layanan yang mereka berikan kepada masyarakat,” ungkap Kabag Psikologi Biro SDM Polda Kalbar AKBP Abdur Rosid.

Selain itu, lanjut Rosid, kegiatan psikoedukasi diharapkan dapat Meningkatkan kesadaran tentang kesehatan mental membantu anggota Polri dan PNS Polri memahami pentingnya kesehatan mental, mengenali tanda-tanda stres, depresi, dan gangguan mental lainnya, serta memahami dampaknya terhadap kinerja dan kehidupan pribadi.

“Kami memberikan Psikoedukasi ini bertujuan untuk mengurangi stigma terkait masalah kesehatan mental di kalangan Polri, sehingga mereka lebih terbuka untuk mencari bantuan dan berbicara tentang masalah yang mereka hadapi tanpa takut akan penilaian negatif,” jelasnya.

Dilain itu, kegiatan psikoedukasi di lingkungan sekolah dan komunitas dengan mengembangkan kebijakan dan prosedur yang efektif untuk pencegahan dan penanganan bullying.

Psikoedukasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif jangka panjang dalam upaya mencegah bullying dan meningkatkan kesejahteraan individu serta komunitas secara keseluruhan.

“Kami memberikan Psikoedukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis, mengurangi dampak psikologis negatif pada korban bullying dengan menyediakan dukungan emosional dan psikologis yang memadai, serta menciptakan lingkungan yang mendukung pemulihan mereka,” jelas Kabag Psikologi Biro SDM Polda Kalbar.

AKBP Abdur juga mengatakan bahwa Polda Kalbar siap Meningkatkan kerjasama antara siswa, guru, orang tua, dan anggota komunitas untuk bersama-sama mencegah dan mengurangi insiden bullying secara keseluruhan, tujuan utama adalah mengurangi insiden bullying dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan harmonis bagi semua individu.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolsek Singkawang Selatan Hadiri Kegiatan Aksi Bersih Pantai Dalam Rangka Memperingati Hari Lingkungan Hidup

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Unit Pelaksana Pembangkitan (UPB) PLN Singkawang menyelenggarakan kegiatan Aksi Bersih Pantai di Pantai Geratis, RT.065 RW.010 Kelurahan Sedau Kecamatan Singkawang Selatan dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Tahun 2024, Rabu (5/6/2024).

Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, termasuk Manager UPB Singkawang, Bapak Slamet Muji Raharjo, Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Singkawang, Bapak Dedi Afandi, S.T., M.Si, serta Kapolsek Singkawang Selatan, AKP R. Moh. Walidu, S.H.

Kegiatan dimulai dengan registrasi peserta, diikuti dengan pembukaan acara dan doa, Selanjudnya berbagai sambutan disampaikan oleh perwakilan dari UPB PLN Singkawang, DLH Kota Singkawang, Kapolsek Singkawang Selatan, Camat Singkawang Selatan, serta Kepala BPSPL Pontianak. “Mereka menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan upaya bersama dalam mitigasi perubahan iklim serta pemulihan ekosistem.

Dalam sambutannya, Manager UPB Singkawang, Bapak Slamet Muji Raharjo, menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai agenda tahunan yang melibatkan kerjasama dengan warga sekitar. Sementara itu, DLH Kota Singkawang menjelaskan bahwa kegiatan serupa juga dilaksanakan di beberapa tempat di Kota Singkawang, dengan fokus pada mitigasi perubahan iklim dan pemulihan ekosistem, Tuturnya

Kapolres Singkawang melalui Kapolsek Singkawang Selatan, AKP R. Moh. Walidu, S.H. menuturkan, “Tentunya kita semua berharap kegiatan bersih-bersih lingkungan ini dapat berlangsung berkesinambungan dan memberi manfaat yang nyata bagi warga masyarakat, Tuturnya

Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan Acara simbolis penyerahan bantuan berupa kotak sampah dan pemasangan plang rambu peringatan kepada warga masyarakat, Setelah itu, dilakukan pengarahan kegiatan dan safety induction sebelum kegiatan aksi bersih pantai dimulai. Para peserta, termasuk karyawan UPB Singkawang dan warga sekitar, dengan semangat melakukan pembersihan pantai dari sampah plastik dan kayu.

Kegiatan Aksi Bersih Pantai ini ditutup dengan sesi foto bersama dan makan siang. Acara ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menjadi contoh kegiatan positif yang berkelanjutan di masa mendatang.

Humas Polres Singkawang

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Dalam Acara Pelepasan Siswa SD, Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Utara Sampaikan Himbauan Kamtibmas.

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Utara yang bertugas di Kelurahan Setahun Besar hadiri Kegiatan pelepasan siswa-siswi kelas VI SD Negeri 91 Singkawang, Acara tersebut berlangsung di Jalan Awang Juta RT 26 RW 13 Kelurahan Setapuk Besar, Kecamatan Singkawang Utara Kota Singkawang, Rabu (5/6/2024).

Acara ini dihadiri oleh beberapa tamu penting termasuk Kepala SDN 91, Ramli, S.Pd SD, Bhabinkamtibmas Kelurahan Setapuk Besar, Komite Sekolah yang diwakili oleh Bapak Suryadi, serta orang tua murid dan para siswa-siswi SD Negeri 91 Singkawang.

Kegiatan dimulai dengan pembukaan dan doa bersama, mengawali serangkaian acara yang telah disusun dengan rapi. Kepala Sekolah, Bapak Ramli, S.Pd SD, memberikan sambutan pelepasan kepada para siswa-siswi kelas VI. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa bangga atas prestasi yang telah dicapai oleh para siswa selama menempuh pendidikan di SD Negeri 91. Beliau juga berharap agar para siswa terus semangat dalam mengejar cita-cita mereka di jenjang pendidikan yang lebih tinggi, Tuturnya

Sementara itu Bhabinkamtibmas Kelurahan Setapuk Besar, Aiptu Agus H, memberikan himbauan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada seluruh hadirin. Dalam himbauannya, Aiptu Agus menekankan pentingnya menjaga keamanan lingkungan, terutama di kalangan para siswa. Ia mengajak semua pihak, baik orang tua, guru, maupun siswa, untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan sekolah maupun di rumah, *Mari kita semua untuk menjadi Polisi untuk diri kita sendiri, Agar kita semua membiasakan diri untuk disiplin dan selalu waspada, Agar mengutamakan keamanan dan keselamatan, Tuturnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan hiburan yang dimeriahkan oleh penampilan para siswa siswi, Berbagai pertunjukan seni dan kreativitas siswa turut memeriahkan suasana, memberikan kesan mendalam bagi para hadirin, serta menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan di antara para tamu undangan.

Kegiatan pelepasan siswa-siswi kelas VI SD Negeri 91 Singkawang berakhir dengan penutupan yang ditandai dengan doa bersama, Selama acara berlangsung berjalan dengan aman dan lancar, berkat kerjasama semua pihak yang terlibat. Dengan semangat dan harapan baru, para siswa kelas VI siap melangkah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, meninggalkan kenangan indah di SD Negeri 91 Singkawang.

Penulis Humas Polres Singkawang

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sekadau Gelar Bakti Kesehatan Operasi Bibir Sumbing Gratis

SEKADAU, Polda Kalbar – Menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sekadau mengadakan bakti kesehatan operasi bibir sumbing gratis bagi masyarakat.

Pada Selasa (4/6) sore, bertempat di Mapolres Sekadau, Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, didampingi Wakapolres Kompol Riko Syafutra, Ketua Bhayangkari Cabang Sekadau Ny. Echa Nyoman Sudama, para PJU, dan pengurus Bhayangkari, melakukan skrining terhadap dua orang anak penderita bibir sumbing.

Proses skrining dilakukan oleh Siddokkes Polres Sekadau bersama Dokter mitra Polres Sekadau terhadap kedua anak tersebut. Setelah dinyatakan memenuhi syarat, mereka akan diantar oleh Sidokkes Polres Sekadau menuju Rumah Sakit Anton Soedjarwo Pontianak untuk menjalani operasi.

Kapolres Sekadau AKBP Nyoman Sudama menjelaskan bahwa bakti kesehatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri di Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama dengan Rumah Sakit Anton Soedjarwo.

“Kegiatan ini akan terus berlanjut, mengingat kami masih mencari masyarakat penderita bibir sumbing. Jadi tidak hanya berhenti pada dua orang anak tersebut,” ujar Kapolres, pada Rabu (5/6/2024).

AKBP Nyoman Sudama juga mengimbau kepada masyarakat Sekadau, jika ada anggota keluarga atau kerabat yang menderita bibir sumbing, untuk menyampaikan informasi kepada Bhabinkamtibmas, Polsek terdekat, atau ke Polres Sekadau melalui nomor kontak Whatsapp 085751066569.

“Bakti kesehatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat serta memberikan harapan baru bagi penderita bibir sumbing di Kabupaten Sekadau,” kata Kapolres.

“Sejalan dengan semangat Hari Bhayangkara, Polres Sekadau akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, tidak hanya dalam hal keamanan dan ketertiban, tetapi juga dalam bidang kesehatan,” pungkasnya.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Peduli Terhadap Sesama, Alumni Akabri 94 Di Kalimantan Barat Peringati 30 tahun Pengabdiannya Dengan Kegiatan Bhakti Sosial

Pontianak, Polda Kalbar-Dalam Rangka memperingati reuni yang ke-30 tahun, alumni Akabri angkatan 1994 yang bertugas di Kalimantan Barat melakukan berbagai kegiatan dalam rangka membantu masyarakat yang dikemas dalam bentuk kegiatan bhakti Sosial pada Selasa ( 04/06) dengan tema “Refleksi 30 tahun pengabdian AKABRI 1994, bagimu negeri jiwa raga kami”.

Terpantau awak media dilapangan bahwa Alumni Akabri 1994 dari 4 matra baik TNI AD, AL, AU dan Polri yang saat ini bertugas di Kalimantan Barat antara lain Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto, S.IK., M.H., Danlantamal XII Laksamana Pertama TNI Avianto Rooswirawan, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla., Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.IK.,M.Si., Irwasda Polda Kalbar Kombespol Sigit Jatmiko, S.H., S.IK., Dansat Brimob Polda Kalbar Kombespol M. Guntur, S.IK., M.H., Kapendam XII /Tanjungpura Kolonel Inf. Ade Rizal Muharram, Dandemadam XII/Tanjungpura Kolonel CZI. Indra Prakasa Sembiring dan Sahli Pangdam XII/Tanjungpura Kolonel Inf. Heru Kuntjoro Pribadi.

Adapun rangkaian kegiatan bhakti sosial yang dilaksanakan antara lain penyerahan bantuan paket bansos dikawasan slum area kawasan waduk jl Budi Karya pontianak, silaturahmi dan tali asih kepada para purnawirawanTNI/polri, penyerahan bansos kepada delapan panti asuhan anak yatim yang ada dikota Pontianak, pembuatan Sumur bor air bersih bagi masyarakat di wilayah perbatasan kabupaten Bengkayang, melaksanakan pelayanan Kesehatan masyarakat dan program peduli stunting.

Kapolda Kalbar Irjen pol Pipit Rismanto S.IK.MH dalam sambutannya pada saat memberikan ribuan paket bantuan sosial di slum area kawasan waduk jl Budi Karya pontianak, mengatakan bahwa secara khusus Alumni Akabri 94 yang bertugas di Kalimantan Barat hadir di kawasan slumb area sebagai bentuk kepedulian dan perhatian bagi masyarakat yang kurang mampu.

“Kami alumni Akabri 1994 secara khusus datang ke kawasan slumb area ini untuk melaksanakan bakti sosial yang merupakan bentuk kepedulian kami bagi masyarat yang masih membutuhkan” ungkap Kapolda Kalbar.

Selain itu dalam sambutan pada acara Silaturahmi bersama Purnawirawan TNI-Polri di ruangan Balai Kemitraan yang dihadiri kurang lebih 170 purnawirawan, Irjen Pol Pipit Rismanto menyampaikan bahwa Purnawirawan TNI-Polri merupakan figur dan sosok teladan yang telah berhasil mengemban tugas hingga akhir masa dinasnya atau pensiun, sehingga banyak hal yang telah diberikan kepada kepada bangsa dan negara selama pelaksanaan tugasnya.

“Tentunya tidak mudah dalam menyelesaikan tugas pengabdian, sebab belum tentu kita semua yang masih berdinas mampu mengikuti jejak dan menyelesaikan karir sampai selesai dengan baik tanpa adanya persoalan, karena bisa saja karena sesuatu hal baik disengaja maupun tidak disengaja mengakibatkan adanya persoalan yang dapat menghambat karir seseorang”, ungkapnya.

Masih dalam rangkaian kegiatan bhakti kemasyarakatan alumni Akabri 1994 dalam pelaksanaan pembagian bantuan sosial kepada panti asuhan Kapendam XII/Tanjungpura Kolonel Inf. Ade Rizal muharam mengajak kepada semua pihak untuk lebih peduli dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan bhakti sosial untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Mari buka hati kita untuk bisa merasakan kesulitan dan kondisi di masyarakat untuk bisa lebih peduli dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan bhakti sosial kepada masyarkat yang membutuhkan”, pungkas Kolonel Ade rizal.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Pemuda Desa Sumsum Gantung Diri di Kebun, Polisi Lakukan Olah TKP

Polsek Mandor ~ Polres Landak ~ Polda Kalbar ~ Pada hari ini, Selasa, 4 Juni 2024, sekitar pukul 15.00 WIB, telah terjadi peristiwa berupa gantung diri di kebun milik Sdr. S, yang berlokasi di Simpang Pana, Dusun Kelampe, Desa Sumsum, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak

Berdasarkan keterangan dari Bpk. W (orang tua korban), diketahui bahwa pada pagi hari, sekitar pukul 10.00 WIB, korban yang berinisial C (23) meninggalkan rumah tanpa memberitahukan tujuan kepergiannya. Selang beberapa jam kemudian, sekitar pukul 15.00 WIB, Sdr. A yang hendak mandi melewati kebun milik Sdr. S. Saat melintas, Sdr. A melihat seseorang dalam kondisi tergantung di pohon rambutan.

Sontak, Sdr. A mendatangi rumah Sdr. O alias Pak G untuk bersama-sama memastikan keadaan orang yang tergantung tersebut. Setelah mendekati lokasi, mereka mengenali bahwa orang yang tergantung adalah C. Segera setelah itu, mereka melaporkan kejadian ini kepada warga sekitar dan juga kepada Bpk. W (orang tua korban)

Menanggapi laporan tersebut, sekitar pukul 16.30 WIB, personil Polsek Mandor tiba di tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan olah TKP. Pada saat itu, korban masih tergantung di pohon rambutan. Setelah proses olah TKP selesai, anggota Polsek Mandor menurunkan jenazah korban dan membawanya ke rumah orang tua korban untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas Puskesmas Mandor, Sehingga Pihak keluarga, diwakili oleh Bpk. W, menolak untuk dilakukan visum dan otopsi, menerima kematian korban sebagai musibah.

Kapolsek Mandor, IPTU Yulianus Van Chanel, TK, S.I.P., menjelaskan bahwa pihak kepolisian sudah melakukan prosedur yang diperlukan dalam penanganan kasus ini. “Kami sudah melakukan olah TKP dan pemeriksaan awal terhadap jenazah korban. Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Keluarga korban telah menyatakan menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak untuk dilakukan visum atau otopsi. Kami menghormati keputusan keluarga dan akan tetap melakukan pulbaket dan penyelidikan terkait peristiwa tersebut,” jelasnya.

Penulis : Heri Humas Polres Landak

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.