Daily Archives: Mei 10, 2024

Ciptakan Situasi Yang Aman Dan Kondusif Serta Mencegah Terjadinya Tindak Pidana Polsek Singkawang Utara Laksanakan Patroli

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Unit Samapta Polsek Singkawang Utara melaksanakan kegiatan patroli di Daerah hukum Polsek Singkawang Utara, Jumat (10/5/2024).

Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya Suatu tindak pidana dan memelihara ketertiban dan menjamin keamanan bagi masyarakat.

Kegiatan Patroli tersebut di laksanakan di pusat perbelanjaan (pedagang kaki lima dan Warkop), tempat tempat rawan 4C, pemukiman penduduk serta di tempat adanya kegiatan masyarakat, dan kegiatan patroli ini di laksanakan secara rutin di wilayah Kec. Singkawang Utara.

Dalam kegiatan Patroli tersebut petugas menyambangi masyarakat dan melaksanakan patroli dialogis serta menyampaikan pesan pesan kamtibmas.

Kapolsek Singkawang Utara Akp Parnadi, S.H. memerintahkan seluruh anggotanya untuk selalu meningkatkan kegiatan patroli guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat sebagai wujud tugas pokok Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Diharapkan bagi masyarakat dapat membantu dan bekerja sama dengan Polri guna terciptanya situasi yang aman dan kondusif sesuai yang di harapkan kita bersama.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Binmas Polres Landak Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Pelajar Di SMPN 6 Sengah Temila

Polres Landak ~ Polda Kalbar ~ Sie Humas ~ Binmas Polres Landak bersama anggota Polsek Sengah Temila memberikan himbauan kamtibmas kepada pelajar materi penyalahgunaan tentang narkoba dan kenakalan remaja yang bertempat di SMP Negeri 6 Sengah Temila, Kabupaten Landak, Selasa (07/05/2024) pukul 09.00 WIB.

Adapun susunan acara kegiatan yakni pertama diawali pembukaan oleh pembawa acara, doa pembukaan, kata sambutan Kepala Sekolah SMPN 6 Sengah Temila, kata sambutan Kapolsek Sengah Temila diwakili oleh Ps Kanit Binmas Polsek Sengah Temila, poto bersama, penyampaian materi Penyalahgunaan narkoba oleh Ps. Kanit Bintibsos dan penyampaian materi kenakalan remaja oleh Ps. Kanit Binkamsa.

Dalam penyampaian materi yang disampaikan oleh Ps. Kanit Bintisos Polres Landak, Aipda Suriansyah mengatakan bahwa kegiatan penyuluhan tentang penyalahgunaan narkoba ini sangat penting disampaikan kepada kalangan para pelajar sebagai generasi anak bangsa agar tidak salah langkah dan tidak menggunakan narkoba yang bisa merugikan diri sendiri.

“Kegiatan ini rutin kami laksanakan ke sekolah-sekolah agar siswa-siswi paham dan mengerti tentang penyalahgunaan narkoba agar menjauhi dan tidak mengkonsumsi narkoba tersebut, dan kami juga memberikan memotivasi agar lebih rajin belajar untuk meraih cita-cita dan semangat belajarnya,” ujar Aipda Suriansyah.

Selain itu, dalam penyampaian materi yang disampaikan oleh Ps. Kanit Bimkamsa Polres Landak, Aipda Himori mengatakan bahwa terkait kenakalan remaja agar siswa bisa menjaga diri dalam bergaul dan tidak terjerumus ke dalam hal-hal yang dapat merugikan dirinya sendiri dan orang lain.

“Kami menghimbau kepada kepada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa di dunia pendidikan terkait kenakalan remaja supaya siswa tetap bisa menjaga diri untuk bergaul dengan orang lain yang belum dikenal agar tidak terjerumus ke hal-hal yang negatif. Selain itu, kami juga menghimbau kepada kalian agar paham dengan undang-undang lalu lintas sehingga meminimalisir pelanggaran berlalu lintas,” ujar Aipda Himori.

Kepala Sekolah SMPN 6 Sengah Temila Ibu Margina, S.pd mengucapkan berterima kasih kepada Binmas Polres Landak yang telah berikan himbauan bahaya nya penyalahgunaan narkoba dan Semoga kerjasama seperti ini terus berlanjut demi keselamatan dan masa depan generasi muda, sehingga dapat membantu melindungi para siswa dari ancaman bahaya narkoba, ” imbuhnya

Penulis : Heri Humas Polres Landak

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Berikan Rasa Aman Kepada Masyarakat, Patroli Perintis Presisi Polres Singkawang Laksanakan Patroli

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Dalam upaya menjaga kondusifitas di wilayah Kota Singkawang, Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Singkawang hadir untuk laksanakan kegiatan Patroli untuk memantau Perkembangan situasi di Kota Singkawang, baik di Pasar, Obyek Vital , maupun disekitar lokasi Pemukiman Penduduk yang rawan terjadinya gangguan keamanan diwilayah Kota Singkawang, Jum’at (10/5/2024).

Menjelang akhir pekan dan liburan aktivitas masyarakat di Kota Singkawang cukup meningkat, Untuk menjaga situasi Kota Singkawang agar tetap kondusif, Patroli Perintis Presisi Polres Singkawang hadir untuk lakukan Kegiatan Patroli, Kegiatan Patroli ini merupakan salah satu upaya Preventif guna mencegah terjadinya Gangguan Keamanan di wilayah kota Singkawang,

Dalam giat Patroli personil melakukannya dengan menggunakan Sepeda Motor, dengan memutari wilayah Kota Singkawang, sambil menyambangi warga masyarakat di Pusat Perbelanjaan, Pemukiman Penduduk dan tempat kerawanan lainnya, Sambil menyampaikan Pesan – Pesan Kamtibmas, agar situasi di Kota Singkawang selalu dalam keadaan aman dan kondusif.

Kapolres Singkawang AKBP Fatchur Rochman,S.I.K., M.I.K. melalui Kasihumas Polres Singkawang AKP M. Mauluddin Menuturkan “Kegiatan Patroli ini sudah menjadi agenda rutin bagi Tim Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Singkawang, Guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, Kegiatan Patroli dilakukan untuk memantau kegiatan masyarakat di kota singkawang, sebagai salah satu upaya untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan di Kota Singkawang, Pungkasnya.

“Kepada masyarakat tetap kami himbau apabila ada menemukan ataupun melihat Peristiwa Kejahatan ataupun Peristiwa Pidana agar segera melapor ke Polres Singkawang hubungi call center 110 , layanan tersebut gratis (bebas pulsa), Agar Petugas dapat dengan cepat meluncur ke TKP, Mari kita Jaga bersama Kota Singkawang agar selalu dalam keadaan aman dan kondusif “,Pungkasnya.

Penulis Humas Polres Singkawang

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Pengamanan Rute Pawai Budaya Gawe Dayak Naik Dango XXIV Kota Singkawang Tahun 2024 Polsek Singkawang Barat Polres Singkawang

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Polsek Singkawang Barat, personil polres dan Polsek Singkawang Barat laksanakan pengamanan Rute pawai budaya Gawe Dayak Naik Dango, Kamis (9/5/2024).

Personil yang terlibat melaksanakan pengamanan di setiap jalur yang di lewati oleh peserta pawai budaya Gawe Dayak Naik Dango. Jalur yang di lewati peserta di mulai dari Lapangan Kridasana – Jl. Gs Lelanang – Jl. P. Diponegoro – Jl. Pai Bakir – Jl. Stasiun – Jl. Gm Situt Finish Tugu Sang Panglima.

Kegiatan pawai budaya gawe Dayak naik dango merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun.

Pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada peserta yang mengikuti pawai budaya tersebut dan masyarakat pengguna jalan agar kegiatan dan arus lalu lintas dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Pengamanan Ibadah Kenaikan Isa Almasih di Gereja Sungai Yordan Polsek Singkawang Barat Polres Singkawang

Singkawang, Polda Kalbar – Polres Singkawang Polsek Singkawang Barat, telah dilaksanakan pengamanan Gereja Sungai Yordan dalam rangka perayaan ibadah Kenaikan Isa Almasih, Kamis (9/5/2024).

Gereja Sungai Yordan dengan alamat Jl. Firdaus H. Rais II No.09 Kel. Pasiran Kec. Singkawang Barat Kota Singkawang menjadi tempat perayaan dengan jumlah jemaat sekitar ± 300 orang. Pengkhotbah dalam ibadah tersebut Rudi Hidayat dengan tema “Kenaikan Tuhan Yesus Ke Surga”.

Padal Pengamanan AKP R. Moh Walidu, S.H., mengatakan Kehadiran petugas Kepolisian dalam pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman saat pelaksanaan ibadah umat Kristiani dalam memperingati Kenaikan Isa Almasih.

Tidak hanya melakukan pengamanan personil juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada jemaat yang melaksanakan ibadah dan pengurus Gereja, untuk tetap meningkatkan kewaspadaan.

Dengan adanya kegiatan pengamanan ini, diharapkan dapat mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, sehingga pelaksanaan kegiatan ibadah bagi umat Kristiani dalam memperingati Kenaikan Isa Almasih dapat berjalan aman, lancar dan penuh khidmat.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Personil Polsek Singkawang Barat Laksanakan Patroli Dialogis untuk Cegah Curanmor

SINGKAWANG, Polda Kalbar – Polres Singkawang, Polsek Singkawang Barat terus meningkatkan upaya untuk pencegahan kejahatan dengan melaksanakan patroli dialogis, Jumat (10/5/2024).

Fokus utama dari kegiatan patroli ini adalah pencegahan terhadap pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Dengan melaksanakan sambang dan dialog langsung dengan warga, personil berusaha untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan kendaraan yang dimiliki.

Patroli dialogis ini langsung berdialog antara personil dan warga. Selain memberikan informasi tentang cara mencegah curanmor, personil juga mendengarkan masukan serta keluhan dari masyarakat terkait dengan keamanan di sekitar lingkungannya.

Langkah ini diambil untuk mencegah terjadinya curanmor. Dengan melibatkan masyarakat, Polsek Singkawang Barat berharap dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan dapat mencegah terjadinya curanmor di derah hukum Polsek Singkawang Barat.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Berikan Rasa Aman Dalam Kegiatan Gawe Dayak Naik Dango, Personil Polres Singkawang Laksanakan Pengamanan

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, Personil Polres Singkawang bersama Polsek Singkawang Selatan laksanakan kegiatan pengamanan dalam acara Gawe Dayak Naik Dango Ke XXIV yang digelar di Rumah Adat Dayak Kota Singkawang, yang beralamat di Jl. Baru Kel. Sijangkung Kec.Singkawang Selatan Kota Singkawang, Kamis Malam (9/5/2024).

Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan, petugas kepolisian menempatkan Personil di lokasi strategis di sekitar lokasi acara Naik Dango, Mereka melakukan Penjagaan dan patroli jalan kaki di sekitar lokasi acara, guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, memastikan tidak ada gangguan yang mengganggu jalannya acara tersebut.

Agar kegiatan dapat berlangsung dengan baik tentunya seluruh masyarakat bersama Petugas juga harus bekerja sama guna menjaga Kamtibmas agar selalu kondusif, personil polisi juga melakukan koordinasi dengan pihak terkait seperti panitia acara dan instansi terkait untuk memastikan segala sesuatunya dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Dengan adanya kerjasama yang baik dan kehadiran personil Polres Singkawang, para peserta akan merasa lebih aman dan nyaman dalam mengikuti acara budaya ini, Mereka dapat menikmati setiap momen dengan tenang tanpa perasaan khawatir akan keamanan.

Kapolres Singkawang Melalui Kapolsek Singkawang Selatan Akp Sumangap Pardomuan Simamora, S.H.,M.H. menuturkan,
“Kegiatan Pengamanan yang dilakukan oleh Personil Polres Singkawang dan Polsek Singkawang Selatan ini merupakan wujud dari komitmen pihak kepolisian dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan dalam setiap acara budaya maupun kegiatan lainnya, Dalam kesempatan ini kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat mari bersama kita jaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar kegiatan Gawe Dayak Naik Dango Ke XXIV ini dapat berjalan dengan aman dan lancar, Pungkasnya

Penulis Humas Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Berlangsung Sukses, Polres Singkawang Lakukan Pengamanan Pawai Budaya Gawe Dayak Naik Dango XXIV di Kota Singkawang Tahun 2024

SINGKAWANG, Polda Kalbar-Polres Singkawang, Suasana meriah menyelimuti Kota Singkawang dengan digelarnya Pawai Budaya Gawe Dayak Naik Dango XXIV. Dalam kegiatan yang diikuti oleh berbagai kelompok budaya Dayak dari berbagai daerah tersebut, Polres Singkawang turut serta aktif dalam memastikan kelancaran dan keamanan jalur pawai. Kamis, (9/5/2024).

Sebanyak 63 personel Polres Singkawang dipimpin oleh Perwira Pengendali Kapolsek Singkawang Barat, AKP Ronald Deny Napitupulu, S. H., M. H., turun langsung untuk menjaga jalur pawai yang melintasi jalur dari Lapangan Kridasana, menuju Jl. Gs Lelanang, Jl. P. Diponegoro, Jl. Pai Bakir, Jl. Stasiun, hingga Jl. Gm Situt dengan finish di Tugu Sang Panglima.

Kegiatan Pawai Budaya Gawe Dayak Naik Dango XXIV tidak hanya menjadi ajang untuk memperkenalkan dan mempromosikan keberagaman budaya Dayak, tetapi juga menjadi momen yang memperkuat persatuan dan kebersamaan antarwarga di Kota Singkawang. Dengan dukungan dari kepolisian dan instansi terkait, acara tersebut berjalan dengan sukses dan aman bagi semua pihak yang terlibat.

Peran kepolisian sangat penting dalam memastikan keselamatan seluruh peserta pawai serta pengaturan lalu lintas yang lancar selama acara berlangsung. Selain itu, Polres Singkawang juga melakukan koordinasi dan sinergi dengan instansi pemerintah terkait untuk melakukan pengalihan rute jika diperlukan guna memastikan kelancaran acara tanpa mengganggu aktivitas masyarakat sekitar.(CS)

Penulis : Humas Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kehadiran Personil Polres Singkawang dalam Pengamanan di Gereja Berikan Jaminan situasi Kondusof dalam Ibadah Kenaikan Isa Al-Masih

SINGKAWANG, Polda Kalbar-Polres Singkawang, Demi menjaga keamanan dan Suasana khidmat umat Kristiani berkumpul untuk merayakan Kenaikan Isa Al-Masih, Polres Singkawang menerjunkan para personilnya melaksanakan tugas Pengamanan di Gereja-gereja prioritas di Kota Singkawang, salah satunya kegiatan peribadatan di Gereja Paroki Santo Fransiskus Asisi Singkawang, hari Kamis, (9/5/2024).

Dalam pengamanan yang dilaksanakan mulai pukul 18.00 wib tersebut, Polres Singkawang memastikan kelancaran acara ibadah. Di bawah koordinasi Kapolsek Singkawang Barat AKP Ronald Deny Napitupulu, S.H., M.H., selaku koordinator wilayah, sejumlah personel dipilih untuk tugas pengamanan, termasuk AKP Mugiyana sebagai Padal dan 5 anggota lainnya di Gereja Paroki Santo Fransiskus Asisi Singkawang.

Kapolres Singkawang AKBP Fatchur Rochman, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Singkawang Barat Ronald Deny Napitupulu, S.H., M.H., menyatakan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan perlindungan dan memastikan keamanan bagi seluruh umat yang menghadiri ibadah. Dengan kerja keras dan komitmen anggotanya diharapkan Polres Singkawang berhasil menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, memungkinkan umat merayakan momen keagamaan dengan damai dan khidmat.”ujar AKP Ronald.

Kapolsek menambahkan, dengan adanya Kehadiran Polres Singkawang tidak hanya memberikan rasa aman bagi jemaat yang berkumpul, tetapi juga memberikan manfaat yang besar bagi keberlangsungan ibadah. Dengan adanya pengamanan yang efektif, ibadah dapat berlangsung dengan lancar tanpa gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab” tutup Kapolsek.(CS)

Penulis : Humas Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Dalam Giat Jum’at Curhat, Kapolsek Singkawang Utara Jalin Silaturahmi dan Dengar Masukan Dari Warga Masyarakat.

SINGKAWANG, Polda Kalbar- Polres Singkawang, Polsek Singkawang Utara melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat, Dalam kegiatan kegiatan Jum’at Curhat tersebut dilaksanakan bersama warga Kel. Naram, bertempat di Warkop A chi yang beralamat di Jalan. Trisula, Rt. 006 / Rw. 003, Kel. Naram, Kec. Singkawang Utara Kota Singkawang, Jum’at (10/5/2024).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolsek Singkawang Utara, Akp Parnadi, S.H. beserta beberapa Anggota Polsek Singkawang Utara, Selain itu Juga dihadiri Tokoh Masyarakat dan Warga Masyarakat Kelurahan Naram.

Dalam Sambutannya Kapolsek Singkawang Utara AKP Parnadi, S.H. menuturkan, “Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, selamat siang dan salam sejahtera bagi kita semua, Alhamdulillah pada siang hari yang cerah ini kita masih diberi waktu dan kesempatan untuk dapat hadir dalam pertemuan Jum’at Curhat.

“Adapun tujuan pertemuan kita dalam kegiatan Jum’at Curhat kali ini adalah dalam rangka tatap muka menjalin silaturahmi dan berdialog langsung dengan bapak – bapak mengenai pelaksanaan tugas anggota Polsek Singkawang Utara maupun situasi kamtibmas yang ada di wilayah Kec. Singkawang Utara khususnya di Kel. Naram Kec. Singkawang Utara, Tanpa kita sadari, sebenarnya kegiatan seperti ini sering kita laksanakan dengan bertemu seperti di warung kopi dan tempat – tempat lainnya, Dalam kesempatan ini Mungkin ada keluhan atau pertanyaan dari bapak – bapak yang hadir, semoga nanti dapat kita jawab dan tidak lanjuti.

Dapat diinformasikan bahwa Secara umum untuk Wilayah Kec. Singkawang Utara hingga saat ini masih dalam keadaan aman dan kondusif, Apabila ada permasalahan yang terjadi seperti masalah rumah tangga, Kami Sarankan agar dapat diselesaikan dengan cara yang baik, Silakan hubungi Bhabinkamtibmas untuk bantuan Mediasi, Agar bisa diselesaikan secara kekeluargaan, dan upaya hukum merupakan langkah terakhir.

“Saya selaku Kapolsek Singkawang Utara harapan saya kepada bapak – bapak yang hadir dapat membantu dan bekerja sama dengan Polsek Singkawang Utara dalam menjaga situasi Kamtibmas, agar di wilayah kita ini tetap aman dan kondusif, Terima kasih atas kerjasama bapak-bapak sekalian yang selama ini telah aktif dalam membantu kami menjaga situasi yang aman dan kondusif khususnya di Wilayah Kec. Singkawang Utara, Pungkasnya

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek juga mendengar secara langsung Pertanyaan ataupun masukan dari warga Masyarakat, salah satunya dari Warga Kel. Naram Sdr. Gustiwan yang menyampaikan, “Assalam’alaikum Wr. Wb, perkenalkan nama saya Gustiwan warga Kel. Naram yang ingin saya tanyakan adalah apakah bisa seorang warga luar Kota Singkawang membuat sim baru di Polres Singkawang, Ucapnya

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek langsung menanggapi, “Terima kasih atas pertanyaan dari Sdr. Gustiwan, baik akan langsung saya tanggapi, bagi warga yang ingin membuat sim baru baik warga kota Singkawang maupun dari luar kota Singkawang, bisa membuat sim di Satpas Polres Singkawang karena sekarang sudah sistem online terpadu, Tuturnya

Dalam suasana santai terjalin suasana keakraban bersama warga masyarakat, Selanjutnya dalam kesempatan tersebut Kapolsek juga menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga Masyarakat, dan diakhir kegiatan nya Kapolsek mengucapkan Terima Kasih kepada seluruh warga yang hadir, saya berharap kepada kita semua agar selalu menjalin komunikasi dan hubungan yang baik demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif, Pungkasnya

Penulis Humas Polres Singkawang

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.