Monthly Archives: September 2017

Diiringi Hujan, Kapolres, Dandim dan Masyarakat Kota Singkawang Nobar Film G 30 S / PKI

WhatsApp Image 2017-09-30 at 07.15.37.jpeg

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Kapolres Singkawang AKBP Yury Nurhidayat, S.IK, MH menghadiri acara Nonton Bareng (Nobar) Film G30S/PKI yang diselenggarakan oleh Kodim 1202 Singkawang serta bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang, Sabtu (30/09/2017).

WhatsApp Image 2017-09-30 at 07.15.39.jpeg

Acara Nonton Bareng Film G30S/PKI yang dipusatkan di Halaman Kodim 1202 Singkawang Jalan Alianyang  Kelurahan Pasiran, Kecamatan Singkawang Barat ini dihadiri oleh Walikota Singkawang, Dandim 1202 Singkawang yang diwakili oleh Kasdim Mayor Czi Mulyana Ramdani dan PJU Kodim 1202 Singkawang, Kapolres Singkawang dan PJU Polres Singkawang, Dan Tebek Singkawang, Kepala SKPD Pemerintahan Kota Singkawang, Walikota Terpilih Singkawang Ibu Tjhai Chui Mie,  Camat dan Lurah Se-Kota Singkawang, Tomas, Toga, Toda dan Todat serta Tamu Undangan lainnya.

WhatsApp Image 2017-09-30 at 07.15.40.jpeg

Acara yang dimulai pada pukul 19.00 WIB diawali denga sambutan dari Dandim 1202 Singkawang yang diwakili oleh Kasdim Mayor Czi Mulyana Ramdani yang mana dalam sambutannya mengatakan tujuan dari menonton film ini yaitu untuk mengingat kembali kepada sejarah dan sebagai pembelajaran bagi generasi muda sekarang.

“Tentu kita mengingat sejarah. Jadi sejarah merupakan pengalaman guru terbaik, menjadi bekal kita meningkatkan kewaspadaan jangan sampai terjadi di kemudian hari” imbuhnya.

Untuk diketahui bahwa sebelumnya acara Nobar G30S/PKI ini sudah digelar dibeberapa titik Kota Singkawang. Walaupun cuaca hujan tetapi tidak menyurutkan antusiasme masyarakat untuk menghadiri acara tersebut.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolres Singkawang Sampaikan Pesan Kamtibmas Saat Shalat Jum’at

WhatsApp Image 2017-09-29 at 12.59.20

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Menunggu masuknya waktu kutbah jumat di Masjid Raya Singkawang, Kapolres Singkawang AKBP Yury Nurhidayat, S.IK, MH  menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada seluruh jemaah Shalat Jum’at, Jum’at (29/09/2017).

Dalam pesannya Kapolres Singkawang memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan kepada para jemaah agar jangan merasa takut apabila berurusan dengan polisi.

WhatsApp Image 2017-09-29 at 12.59.19

Kapolres juga menyampaikan tentang pentingnya kepekaan masyarakat terhadap segala unsur dan potensi-potensi yang dapat menimbulkan munculnya kerawanan kamtibmas di wilayah hukum Polres Singkawang serta tidak terpengaruh dengan pemberitaan di media terkait penyebaran paham-paham radikalisme yang dapat mempengaruhi situasi kemanan dalam negeri bahkan memecah kerukunan, persatuan dan kesatuan bangsa.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Aksinya Terekam Cctv, Pelaku Curanmor Berhasil Ditangkap Kurang dari 24 Jam

WhatsApp Image 2017-09-29 at 15.15.11

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Tidak kurang dari 1 kali 24 jam Unit Jatanras Polres Singkawang berhasil menangkap  pelaku curanmor di Jalan Simpang II Kelurahan Pamilang, Kecamatan Singkawang Selatan, Jum’at (29/09/2017).

Kejadian tersebut berawal dari laporan Saudara Markus yang kehilangan sepeda motornya dengan kunci yang masih menempel di motor saat terparkir di Gedung Happy Building Jalan Yohana Godang.

WhatsApp Image 2017-09-29 at 15.15.09

Anggota Unit Jatanras pun mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan melihat rekaman cctv gedung bahwa memang benar sepeda motor tersebut dicuri oleh orang yang tidak dikenal dengan menggunakan baju warna merah bergaris.

Setelah dilakukan serangkaian penyelidikan akhirnya unit jatanras polres singkawang  berhasil menangkap pelaku curanmor yang berinisial TFH (49 Tahun) yang sedang memarkirkan sepeda motor hasil pencurian tersebut di dalam rumahnya.

Pada saat melakukan penggeledahan di rumah tersangka, Polisi juga menemukan dua buah plat nomor kendaraan hasil curian dan satu helai baju warna merah bergaris yang sesuai dengan rekaman cctv. Tersangka juga menunjukkan dua buah helm milik korban yang disimpan di bengkel motor di daerah simpalit Kelurahan Pamilang, Kecamatan Singkawang Tengah.

WhatsApp Image 2017-09-29 at 15.15.03

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Tersangka TFH akhirnya dibawa ke Polres Singkawang berikut barang bukti untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

 

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kedapatan Jual Obat-Obatan Tanpa Ijin Edar, Kedua Pelaku Diamankan Pihak Kepolisian

WhatsApp Image 2017-09-28 at 14.53.08.jpeg

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Tim gabungan dari personel Satuan Reserse Narkoba Polres Singkawang, BNNK Singkawang dan Dinas Kesehatan yang semuanya berjumlah 15 orang melaksanakan kegiatan pengecekan distributor dan penjual obat-obatan tradisional yang ada di Kota Singkawang, Rabu (27/09/2017).

Tim gabungan pun berhasil mengamankan dua orang laki-laki di dua TKP yang diduga pelaku pengedar obat-obatan tanpa ijin edar.

Kedua pelaku tersebut berinisial JMI dan N. Untuk JMI didapati menyimpan 7 keping obat Tramadol dan uang sebesar Rp 133.000 dari hasil penjualan obat tersebut. Sedangkan N didapati menyimpan bekas kemasan obat Tramadol 50g dan uang sebesar Rp 150.000 dari hasil penjualan obat. Obat-obatan tanpa ijin edar tersebut didapat dari masing-masing rumah pelaku yang terletak di Jalan Kom Yos Sudarso Kelurahan Kuala, Kecamatan Singkawang Barat.

Diketahui bahwa obat Tramadol merupakan jenis obat keras yang mana penggunaannya harus sesuai dengan petunjuk dokter serta tidak bebas dijual di pasaran.

Akibatnya kedua pelaku akan disangkakan dengan UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan dengan pasal 198 dan pasal 108 ayat (1).

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Hadiri Peresmian Mushola Al-Fajar SMP Negeri 1 Singkawang, Kapolsek : Semoga Generasi Muda Kita Semakin Berakhlak

WhatsApp Image 2017-09-28 at 11.07.20

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Kapolsek Singkawang Barat Kompol Bagio Erianto, SH menghadiri acara peresmian Mushola Al-Fajar  SMP Negeri 1 Singkawang Jalan Merpati RT 006 RW 002 Kelurahan Melayu, Kecamatan Singkawang Barat, Kamis (28/09/2017).

WhatsApp Image 2017-09-28 at 12.53.07 (1)

Acara yang dimulai pada pukul 09.30 WIB tersebut dihadiri sebanyak 80 tamu undangan diantaranya terdiri dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang yang diwakili  oleh Kabid SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Bapak  H. ASMADI, Kemenag Kota Singkawang, Kapolsek Singkawang Barat, Kepala SMPN 1 Singkawang, Lurah Melayu yang diwakili oleh Sekretaris Lurah Melayu, Ketua Komite SMP Kota Singkawang, Ketua Panitia Pembangunan Mushola Al-Fahar, Para dewan Guru dan staf SMAN 1 Singkawang, Bhabinkamtibmas Kelurahan Melayu, Alumni SMPN 1 Singkawang, Ketua RT dan Masyarakat sekitar SMP Negeri 1 Singkawang.

Acara juga diisi oleh pertunjukan drumband siswa-siswi SMPN 1 Singkawang, pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan Saritilawah, pembacaan Syair serta pertunjukan tarian Melayu persembahan siswa-siswi SMPN 1 Singkawang.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 11.07.10

Kapolsek Singkawang Barat mengatakan bahwa pihak Kepolisian sangat mendukung sekali dengan adanya Mushola disekolah-sekolah. Selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada  Tuhan Yang Maha Esa serta sebagai sarana silaturahmi antar umat. Para siswa-siswi juga dimudahkan dengan adanya mushola dilingkungan sekolah.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Peringati Tahun Baru Islam, Polres Singkawang Laksanakan Binrohtal

WhatsApp Image 2017-09-28 at 13.09.08

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1439 hijriah, Polres Singkawang melaksanakan kegiatan Binrohtal yang bertempat di Musholla Nurul Adlan Polres Singkawang, Kamis, (28/09/2017).

WhatsApp Image 2017-09-28 at 13.09.09

Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) ini bertujuan  agar para anggota Polres Singkawang senantiasa lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Kegiatan Binrohtal yang diikuti personel dan ASN Polres Singkawang mengangkat tema “Dengan Semangat Tahun Baru Hijriah Kita Bangun Sumber Daya Manusia Yang Religius, Unggul Dan Kompetitif”.

Dalam kegiatan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) diisi dengan acara pengajian yang diawali dengan pembacaan Surah Yasin bersama dan dilanjutkan dengan ceramah/tausyiah yang diberikan oleh Dr. Arnadi Akran ( Ketua MUI Kota Singkawang ).

Dr. Arnadi Akran ( Ketua MUI Kota Singkawang ) dalam ceramahnya mengatakan bahwa di tahun baru islam ini kita lebih mendekatkan diri serta lebih meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah Swt sehingga menjadi personil yang religius tepat waktu dalam pelaksanaan sholat dan bersabar dalam berdoa.

Diwaktu yang bersamaan bertempat di aula barak dalmas personil Polres Singkawang yang beragama nasrani melaksanakan ibadah kebaktian bersama. Kegiatan ibadah kebaktian bersama di pimpin oleh Pastor Gathot OFM.Cap selaku Pastor Paroki Gereja katolik st Fransiskus Asisi Singkawang.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 13.09.06

“Kegiatan Binrohtal ini merupakan kegiatan rutin yang kita laksanakan yaitu setiap hari Kamis, sesibuk apapun kita bertugas kita wajib ingat dengan ibadah dan itu yang utama. Diharapkan dengan adanya binrohtal ini, seluruh personel maupun ASN Polres Singkawang dapat meningkatkan keimanannya serta terhindar dari perilaku-perilaku yang menyimpang” Jelas Kabag Sumda Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kanit Binmas Polsek Singkawang Selatan Hadir Giat Nonbar G30S/PKI Aula Kantor Camat

WhatsApp Image 2017-09-28 at 11.03.26 (1)

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang,  Kapolsek Singkawang Selatan yang diwakili oleh Kanit Binmas Polsek Singkawang Selatan Aiptu Iwan. S melaksanakan kegiatan nonton bareng film G 30 S/PKI di di aula Kantor Camat Singkawang Selatan, Kamis (28/09/2017).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Singkawang Selatan Bapak Elmin, Danranmil 16 Sedau Peltu Supaimin, Kapolsek Singkawang Selatan yang diwakili oleh Kanit Binmas Aiptu Iwan. S,  ketua RT Singkawang Selatan, Lurah Sedau, Anggota Koramil 16 Sedau, Bhabinkamtibmas Pangmilang Bripka Hamsyah, Dewan Guru beserta Siswa/siswi SMA dan SMP perwakilan Singkawang Selatan.

Tujuan kegiatan nonton bareng film G 30 S/PKI tersebut menjadi salah satu cara untuk mengingatkan warga dengan sejarah kelam bangsa Indonesia pada peristiwa pengkhianatan 30 September 1965.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 11.03.49 (1)

Kegiatan dimulai dengan acara pembukaan dengan menyayikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan sambutan.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 11.03.46 (1)

Kanit Binmas Aiptu Iwan. S mengatakan kami sangat mendukung pemutaran film G 30/S PKI untuk mengingatkan kembali peristiwa sejarah pada tahun 1965 kepada generasi muda yang tidak mengerti tentang PKI, karena semenjak reformasi sampai saat ini tidak diputar, kemudian diputar kembali.

“Jangan sampai kejadian yang sama terulang kembali, karena kejadian tersebut sangat meyakitkan dan menimbulkan banyak korban, Mari kita bersama-sama menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia ini dengan segala upaya agar terhindar dari segala gangguan keamanan baik dari dalam maupun dari luar. ” Ujar Kanit Binmas Aiptu Iwan. S

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Kapolsek Singkawang Barat Hadiri Peresmian Kelas Khusus Yamaha

WhatsApp Image 2017-09-28 at 12.35.45

Tribratanews.polri.go.id, Poldakalbar-Singkawang, Yamaha secara kosisten terus memberikan dukungan terhadap perkembangan dunia pendidikan di Indonesia sebagai buktinya Yamaha resmi membuka Kelas Khusus Yamaha dan donasi unit motor di SMK Negeri 1 Singkawang Jalan Karya Pasiran Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat, Kamis (28/09/2017).

SMK Negeri 1 Singkawang merupakan salah satu sekolah yang bekerja sama dengan Yamaha.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 12.35.49

Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 09.30 wib tersebut dihadiri oleh Kadis Kemendikbud Provinsi Kalimantan Barat yang diwakili oleh Kabid SMK  Bapak Syafrudin S.Ip, M.Si, Kadis Kemendikbud Kota Singkawang, Kadis Perindag Kota Singkawang, Kadis Depnaker Kota Singkawang, Kapolsek Singkawang Barat, Kepala SMKN 1 Singkawang, Pimpinan PT. Aneka Makmur Sejahtera Provinsi Kalimantan Barat, Direktur PT. YAMAHA Indonesia Motor Manufacturing, Kepala SMK Penerima Donasi dari Yamaha Se-kalimantan Barat, Kapolsek Singkawang Barat, Panit Bimas Polsek Singkawang Barat, Para Dewan Guru SMKN 1 Singkawang, Ketua MKKS SMK Singkawang, Siswa-siswi SMKN 1 Singkawang, serta Tamu Undangan kurang lebih 400 orang.

Selain peresmian Kelas Khusus Yamaha, Yamaha juga memberikan donasi unit kepada Dua Belas Sekolah antara lain SMKN 1 Singkawang, SMKN 1 Kendawangan, SMK Bina Putra Pontianak, SMK Muhammadiyah Sintang, SMKN 1 Paloh, SMK Citra Borneo Pontianak, SMKN 2 Ketapang, SMK PGRI Pontianak, SMKN 1 Semparuk, SMK Putra Khatulistiwa Pontianak, SMKN 1 Sandai, SMK Bina Utama Pontianak, dan SMKN 1 Sengah Temila.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 12.35.48

Dalam acara tersebut Kapolsek Singkawang Barat KOMPOL BAGIO ERIANTO, SH diberikan kesempatan untuk memberikan sambutan, KOMPOL BAGIO ERIANTO, SH mengatakan “ Kepada para siswa untuk lebih giat belajar dalam mencapai sebuah cita-cita, bantuan yang telah diberikan bukan hanya sebagai pelengkap sarana dan prasarana kegiatan belajar siswa saja, namun juga alih teknologi,” Ujar Kapolsek Singkawang Barat KOMPOL BAGIO ERIANTO, SH.

KOMPOL BAGIO ERIANTO, menambahkan “Diharapkan lulusan kelas khusus Yamaha ini dapat mewujudkan kemandirian dengan membuka bengkel karena sudah dibekali kompetensi yang andal dan Semoga kerjasama Yamaha dalam dunia pendidikan mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia” tutupnya.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

DFH Tak Berkutik Setelah Melakukan Curat di 11 TKP

WhatsApp Image 2017-09-27 at 23.00.15

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Berawal dari serangkaian penyelidikan yang dilakukan oleh unit reskrim Polres Singkawang, didapati bahwa tersangka dengan inisial DFH (49 tahun) telah melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan (curat) di 11 Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rabu (27/09/2017).

Penangkapan ini bermula ketika Unit Jatanras Polres Singkawang melakukan penyelidikan terhadap korban atas nama Elpan Yulian yang mana korban melaporkan bahwa toko HP milik korban telah dibobol pencuri dan mengambil 10 Handphone milik korban yang dipajang di etalase toko.

Setelah dilakukan penyelidikan didapati bukti hasil kejahatan yang didapat dari pengguna Handphone berinisial R bahwa barang tersebut didapat dari orang tuanya.

Pada saat unit jatanras datang kerumah orang tua R di Jalan Ratu Sepudak RT 003 RW 002 Kelurahan Setapuk dan dilakukan penggeledahan terhadap rumah R, didapati beberapa unit HP yang disimpan dilemari kaca.

Hasil pengembangan dari tersangka DFH (49) bahwa tersangka sebelumnya pernah melakukan pencurian di 11 TKP.

WhatsApp Image 2017-09-28 at 09.53.00

Akhirnya tersangka DFH (49) dibawa ke Polres Singkawang untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya berikut mengamankan 12 barang bukti hasil kejahatannya.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Singkawang Serentak Sosialisasikan Rekrutmen Polri 2018

WhatsApp Image 2017-09-27 at 14.31.53

Tribratanews.polri.go.id, polda kalbar-singkawang, Serentak Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Singkawang melaksanakan sosialisasi rekrutmen Polri tahun 2018 di Sekolah Menengah Atas yang ada di Kota Singkawang, Rabu (27/09/2017).

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan animo masyarakat khususnya para pelajar yang pada tahun depan akan menyelesaikan pendidikan SMA dan SMK untuk menjadi anggota Polri.

WhatsApp Image 2017-09-27 at 14.31.53 (3)

Para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut. Hal itu terbukti banyaknya para siswa yang mendaftarkan dirinya kepada panitia sosialisasi untuk selanjutnya daftar nama tersebut diserahkan ke bagian Sumda Polres Singkawang untuk dilakukan pembinaan.

WhatsApp Image 2017-09-27 at 14.31.53 (2)

“Walaupun tahun 2018 masih satu tahun kemudian, tetapi persiapan untuk mengikuti seleksi hendaknya dipersiapkan sedini mungkin” ujar salah satu Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Singkawang.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.