Besok Polda Kalsel Resmi Bermarkas di Banjarbaru

Besok seluruh anggota Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) akan berkantor di Markas Komando (Mako) Polda Kalsel yang baru di Banjarbaru. Peristiwa penting ini akan ditandai dengan Upacara Pemindahan Pataka Polda Kalsel “Tunggal Dharma Visuda” dari Mako Polda lama di Banjarmasin ke Mako Polda baru di Banjarbaru.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan Upacara pemindahan ini dijadwalkan berlangsung besok, pada hari Jumat 21 Juni 2024, dipimpin langsung Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., dihadiri Wakapolda, Irwasda dan Pejabat Utama Polda Kalsel.

Pemindahan ini akan menjadi tonggak sejarah bagi Polda Kalsel, Pataka “Tunggal Dharma Visuda” yang selama ini menjadi simbol kehormatan dan semangat juang Polda Kalsel akan diarak dari markas lama ke markas baru sebagai bagian dari serangkaian prosesi seremonial yang telah dipersiapkan dengan matang.

Kombes Pol Adam Erwindi menyatakan bahwa pemindahan ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepolisian kepada masyarakat. “Dengan fasilitas yang lebih modern dan lokasi yang lebih strategis di Banjarbaru, kami berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Upacara pemindahan markas ini juga sejalan dengan upaya pemerintah untuk memperkuat infrastruktur dan efisiensi operasional di wilayah Kalimantan Selatan.

Dengan pemindahan ini, seluruh kegiatan operasional Polda Kalsel akan resmi dilaksanakan di Mako Polda yang baru, yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung untuk mendukung tugas-tugas kepolisian. Semoga dengan adanya markas baru ini, Polda Kalsel dapat semakin optimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Selatan.

Categories: Uncategorized | Tinggalkan komentar

Navigasi pos

Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.